Rendang menjadi salah satu menu pilihan yang bisa dibuat saat kamu punya daging sapi. Pilihan makanan tradisonal ini pun banyak digemari masyarakat di Indonesia bahkan terkenal hingga mancanegara. Untuk membuatnya, kamu butuh tahu apa saja bumbu rendang yang dibutuhkan dan bagaimana tips memasak cepat rendang ini.
Nah, ini dia tips memasak cepat bumbu rendang yang mungkin butuh. Untuk membuat rendang, bagi sebagian orang mungkin terasa sulit. Untuk itu kamu bisa mengikuti tips memasak cepat bumbu rendang ini agar lebih mudah dan menghasilkan rendang yang dan lezat.
Alih alih menggunakan santan, kamu juga bisa membuat kreasi rendang susu kedelai. Mengutip dari , berikut ini resep bumbu rendang sapi susu kedelai. Waktu memasak 60 Menit, dengan sajian sebanyak 6 Porsi
Rebus susu kedelai, lengkuas, serai, daun kunyit, kayumanis, dan bumbu halus lalu aduk sampai mendidih. Tambahkan daging, kemudian masaksambil terus diaduk sampai berubah warna. Masukkan garam dan gula pasir. Aduk ratadan masak hingga empuk dan kuah kental.
Mengutip dari via , berikut ini cara membuat bumbu rendang dengan daging sapi yang empuk dan lembut. </strong> Kawan Puan sebaiknya memilih bagian sengkel untuk membuat rendang daging sapi.
Bagian sengkel ini mengandung guratan lemak dan urat, yang akan membuat daging sapi tidak hancur saat dimasak dalam waktu lama. Tips memasak cepat bumbu rendang yang mudah dan sederhana ini bisa menggunakan rice cooker. Kawan Puan hanya perlu memasukkan semua bahan di rice cooker dan memasaknya secara bersamaan.
Masukkan daging dan bumbu rendang serta santan atau susu kedelai sebagai gantinya. Cara membuat bumbu rendang dengan rice cooker ini cukup aduk rata lalu tambahkan gula dan garam.Kemudian tutup rice cooker dan masak seperti saat kamu memasak nasi. Pastikan daging sudah empuk saat tombol masak sudah naik, jika belum kamu bisa memencetnya lagi dan memasak dagingnya lagi sampai empuk.
Ingat untuk tetap mengaduknya sesekali. Setelah rendang di rice cooker matang, Kawan Puan bisa mengeceknya kembali. Jika bumbu rendang yang dimasak di rice cooker tidak kering, kamu perlu memindahkannya ke wajan.
Pindahkan rendang sapi dari rice cooker ke wajan dan masak kembali hingga bumbu kering. Aduk rendang sampai dirasa dedak bumbu muncul. Jika dirasa sudah cukup, Kawan Puan bisa langsung menyajikannya. Nah, itu dia beberapa tips memasak mudah bumbu rendang susu kedelai yang bisa kamu jadikan sajian Iduladha.
(*) Artikel ini merupakan bagian dari KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.